Prosiding Semnastek
PROSIDING SEMNASTEK 2017

SOLAR TRACKING SYSTEM SINGLE AXIS PADA SOLAR SEL UNTUK MENGOPTIMALKAN DAYA DENGAN METODE ADAPTIVE NEURO-FUZZY INFERENCE SYSTEM (ANFIS)

Istiyo Winarno (Teknik Elektro Universitas Hang Tuah Surabaya)
Firdaus Wulandari (Teknik Elektro Universitas Hang Tuah Surabaya)



Article Info

Publish Date
05 Dec 2017

Abstract

Pada saat ini salah satu jenis energy alternative yang berkembang pesat dan banyak digunakan oleh banyak negara adalah energy matahari  yang digunakan sebagai pembangkit listrik dalam bentuk sel surya. Teknologi ini dapat mengkonversi intensitas matahari menjadi energi listrik. Dalam pengembangannya diperlukan sebuah sistem pengendali untuk mengoptimalkan daya keluaran sel surya, sistem tersebut bertujuan untuk mengontrol posisi sel surya agar selalu tegak lurus dengan arah matahari secara otomatis. Sistem yang digunakan untuk pengaturan tersebut dinamakan sistem tracking matahari dengan kontrol Adaptive Neuro Fuzzy Inference System (ANFIS). Hasil yang diperoleh dari sistem ini adalah sel surya dinamis yang dapat tegak lurus dengan arah matahari sehingga mendapatkan nilai tegangan, arus dan daya yang lebih besar dibandingkan dengan sel surya yang statis.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

semnastek

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Prosiding Seminar Nasional Sains dan Teknologi (SEMNASTEK) merupakan kumpulan paper atau artikel ilmiah yang telah dipresentasikan di acara Seminar Nasional Sains dan Teknologi (SEMNASTEK) yang diadakan secara rutin tiap tahun oleh Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Jakarta. ...