JURNAL MAHAJANA INFORMASI
Vol 1 No 2 (2016): Mahajana Informasi

SISTEM PAKAR UNTUK MENEMUKAN PENYEBAB KERUSAKAN MESIN ISUZU PANTHER DENGAN PERANGKAT MOBILE

Bangun, Markus (Unknown)



Article Info

Publish Date
14 Feb 2018

Abstract

Sistem Pakar adalah salah satu bagian dari Kecerdasan Buatan yang mengandung pengetahuan dan pengalaman yang dimasukkan oleh satu banyak pakar ke dalam suatu area pengetahuan tertentu sehingga setiap orang dapat menggunakannya untuk memecahkan berbagai masalah yang bersifat spesifik dalam hal ini adalah permasalahan pada kinerja mesin Panther. Kerusakan pada mesin mobil terjadi akibat kelalaian dalam melakukan perawatan. Pemilik mobil baru menyadari kerusakan setelah mobil tidak dapat beroperasi sebagaimana mestinya. Oleh karena itu dalam penggunaan mobil kemungkinan besar membutuhkan perawatan berkala., hal inilah yang mendorong pembangunan sistem pakar untuk mengidentifikasi kerusakan mesin mobil.       Penyampaian informasi pun dilakukan menggunakan perangkat mobile dengan meminta request dari user. Request tersebut akan diproses dalam sistem kemudian hasilnya akan dikirim lagi ke user dengan ditampilkan pada layar perangkat mobile. Diharapkan sistem ini mampu memberikan informasi yang optimal dari timbal balik user dan sistem. Setelah dilakukan pengujian dan analisa program, aplikasi  berbasis WAP akan mempermudah perusahaan dalam mempromosikan perusahaan karena dapat diakses oleh banyak orang selama 24 jam. Perusahaan dapat dengan mudah dan cepat mengupdate informasi yang akan disampaikan kepada customer tanpa harus menghubungi customer satu persatu   Kata Kunci    : Sistem Pakar, Perangkat Mobile, WAP

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

7

Publisher

Subject

Library & Information Science

Description

Memuat tentang artikel hasil penelitian dan kajian konseptual bidang teknik informatika, ilmu komputer dan sistem informasi. Terbit 2 kali setahun pada bulan Januari dan Juli. ...