Jurnal Ekonomi Manajemen
Vol 2, No 2 (2016): November 2016

PENGARUH DEVIDEN TUNAI, EARNING PER SHARE (EPS) DAN SUKU BUNGA TERHADAP HARGA PASAR SAHAM PADA PERBANKAN YANG TERCATAT DI BURSA EFEK INDONESIA (BEI)

Elis Listiana Mulyani (Fakultas Ekonomi Universitas Siliwangi)



Article Info

Publish Date
17 Nov 2017

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis Pengaruh Deviden Tunai,  Earning Per Share (EPS) dan Suku Bunga  terhadap harga pasar Saham pada perbankan yang tercatat di Bursa Efek Indonesia (BEI). Data yang digunakan adalah data sekunder yang diperoleh melalui Galeri Investasi FE Universitas Siliwangi. Dari 38 bank yang tercatat di Bursa Efek Indonesia (BEI) terdapat 15 bank yang dijadikan sampel penelitian. Metode Penelitian yang digunakan adalah metode deskripsi dan korelasional. Alat analisis yang digunakan adalah Regresi Korelasi dan Koefisien Determinasi. Berdasarkan pengolahan data dengan SPSS diperoleh hasil besarnya pengaruh Deviden Tunai, Earning Per Share (EPS) dan Suku Bunga terhadap Harga Pasar Saham sebesar 34,3% dan 65,7% dipengaruhi oleh faktor lain. Hasil uji hipotesis terdapat pengaruh tidak signifikan Deviden Tunai, Earning Per Share (EPS) dan suku Bunga terhadap Harga Pasar Saham perbankan yang tercatat di Bursa Efek Indonesia. Sebaiknya perusahaan dapat terus meningkatkan Earning Per Share (EPS), mengingat Earning Per Share (EPS) pengaruhnya terhadap harga pasar saham lebih besar dibanding  variabel yang lain.

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

jem

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Jurnal Ekonomi Manajemen (P-ISSN: 2477-2275, E-ISSN: 2685-7057) merupakan peer-reviewed journal yang mempublikasikan artikel-artikel ilmiah dalam bidang ilmu-ilmu ekonomi manajemen dan bisnis yang meliputi bidang manajemen operasional, manajemen sumber daya manusia, manajemen keuangan, manajemen ...