Sistem koneksi jaringan kabel pada PT Pertamina Marketing Operation Region III belum memiliki mekanisme keamanan yang dapat memastikan pengguna jaringan yang terhubung adalah pengguna yang memiliki hak akses kedalam jaringan perusahaan. Sistem otentikasi, otorisasi dan akunting akan sangat membantu dalam menjaga keamanan jaringan perusahaan, karena ketiga point tersebut berguna untuk memeriksa dan memastikan pengguna jaringan yang terkoneksi ke dalam jaringan perusahaan, sehingga berguna untuk meminimalisir kemungkinan tindak kejahatan dalam operasional teknologi informasi yang dimiliki perusahaan. RADIUS server adalah perangkat server yang menyediakan sistem otentikasi, otorisasi dan akunting bagi pengguna jaringan. Pemanfaatan RADIUS Windows 2008 Server yang dimiliki PT Pertamina Marketing Operation Region III untuk otentikasi pengguna jaringan diharapkan mampu meningkatkan sistem keamanan perusahaan.
Copyrights © 2014