Jurnal Saintika Unpam : Jurnal Sains dan Matematika Unpam
Vol 1, No 2 (2019)

PENYELESAIAN MASALAH TRAFFIC ASSIGNMENT DETERMINISTIK DAN APLIKASINYA DALAM PEMODELAN PERPARKIRAN

Aden Aden (Universitas Pamulang)



Article Info

Publish Date
27 Feb 2019

Abstract

Traffic Assignment merupakan suatu permasalahan untuk mencari pola arus pada rute dari verteks satu ke verteks yang lainnya di suatu area perparkiran yang berpatokan terhadap pencarian rute optimum. Deterministik merupakan suatu metode penyelesaian masalah yang berkaitan dengan linier programming,  untuk itu dalam pencarian rute optimum dari verteks satu ke verteks yang lainnya penulis menganalisa dengan metode Algoritma Djikstra secara manual dan metode Algoritma Djikstra dengan menggunakan pemrograman pada program Matlab yang ternyata memperoleh hasil akhir yang sama sebagai implementasi dari Traffic Assignment Deterministik. Dalam pencarian rute optimum pada pemodelan perparkiran bergantung sekali terhadap kapasitas kendaraan perparkiran tersebut dan pelayanan yang meyakinkan. Terlebih dalam traffic Assignment hal kemacetan sangat penting peranannya dalam menentukan rute optimum dan juga model antrian yang dipakai dalam rute tersebut.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

jsmu

Publisher

Subject

Chemistry Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management Mathematics Physics

Description

Fokus dan Ruang Lingkup Jurnal Saintika Unpam: Jurnal Sains dan Matematika Unpam merupakan Jurnal Sains dan Matematika Unpam yang berisi tulisan yang diangkat dari hasil penelitian, kajian, dan karya ilmiah serta pengabdian kepada masyarakat dalam bidang Matematika Murni, Matematika Terapan, ...