KURVATEK
Vol 2 No 2 (2017): November 2017

IDENTIFIKASI POTENSI BAHAYA KERJA PADA PEKERJAAN INSTALASI VERTICAL DRAIN DAN GEOTEXTILE DI KAWASAN INDUSTRI KENDAL

Retna Kristiana (Universitas Mercu Buana, Jakarta)



Article Info

Publish Date
15 Mar 2018

Abstract

Penelitian ini memiliki tujuan yaitu mengetahui nilai risiko potensi bahaya kerja dan level risiko potensi bahaya kerja serta mengetahui potensi bahaya kerja dominan yang menyebabkan terjadinya kecelakaan kerja pada proyek Instalasi Vertical Drain dan Geotextile di Kawasan industri Kendal. Penelitian ini menggunakan pendekatan metode HIRA (Hazard Identification and Risk Assesment) dan FTA (Fault Tree Analysis). Hasil dari analisis dengan metode FTA didapat potensi bahaya kerja pada proyek tersebut yang dominan adalah melempar, melompat, memanjat, berlari, bergurau (X5), membetulkan mesin pada keadaan mesin masih berjalan (X11), jalan akses tidak bersih dan tidak rata (X15), membetulkan mesin pada keadaan mesin masih berjalan (X11), jalan akses tidak bersih dan tidak rata (X15), dan lokasi kerja licin (X17) dengan penyebabnya adalah terpeleset, terjatuh, terkena benda tajam (P2) dan menabrak atau tertabraknya pekerja dengan objek yang diam atau bergerak (P6).

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

krvtk

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Earth & Planetary Sciences Electrical & Electronics Engineering Engineering Social Sciences

Description

Jurnal KURVATEK diterbitkan pertama kali tahun 2016 oleh Pusat Penelitian dan Pengabdian masyarakat pada Sekolah Tinggi Teknologi Nasional Yogyakarta. Jurnal ini mempunyai misi sebagai media pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi dalam bidang geologi, pertambangan, elektro, sipil, material ...