JRK (Jurnal Riset Komunikasi)
Vol 9, No 1 (2018)

AKTIVITAS PERHUMAS INDONESIA DALAM MENINGKATKAN PROFESIONALISME ANGGOTANYA MENGHADAPI MASYARAKAT EKONOMI ASEAN (MEA)

Yessica Tiurma Lestari (Unknown)
Yanti Setianti (Unknown)
Centurion Chandratama Priyatna (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Jul 2019

Abstract

Indonesia telah memasuki era Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA) sejak akhir tahun 2015. Dampak pemberlakuan MEA tentu dirasakan oleh profesi Public Relations (PR) di Indonesia. Kualitas profesionalisme sumber daya manusia PR menjadi aspek utama untuk dapat bersaing di era pasar persaingan terbuka ini. Berdasarkan data yang diperoleh dari para narasumber yang merupakan PR profesional di Indonesia, PR di Indonesia saat ini masih memiliki keterbatasan, diantaranya adalah; bahasa, belum menjadi salah satu profesi yang tergabung dalam Mutual Recognition Agreement (MRA), kurangnya mentalitas untuk go international, dsb. Peran untuk meningkatkan profesionalisme PR di Indonesia secara aktif dilakukan oleh salah satu organisasi profesi PR di Indonesia, yaitu Perhimpunan Hubungan Masyarakat Indonesia (PERHUMAS). Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana aktivitas PERHUMAS dalam meningkatkan profesionalisme anggotanya yang terdiri atas aspek skill atau kemampuan, kesadaran kode etik, tanggung jawab profesi, integritas pribadi, jiwa pengabdian, otonomisasi organisasi profesional, dan penerimaan keanggotaan PERHUMAS dalam menghadapi MEA. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dengan data kualitatif. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa PERHUMAS Indonesia telah melakukan perannya sesuai dengan fungsinya sebagai organisasi profesi dengan menjalankan sejumlah aktivitas untuk meningkatkan profesionalisme anggotanya yang terdiri dari aspek skill atau kemampuan, kesadaran kode etik, tanggung jawab profesi, integritas pribadi, jiwa pengabdian, otonomisasi organisasi profesional, dan penerimaan keanggotaan PERHUMAS dalam menghadapi era MEA, walaupun dampaknya belum dirasakan secara maksimal dikarenakan kebutuhan industri PR yang beragam. Kata kunci: Profesionalisme PR, Public Relations, PERHUMAS Indonesia, Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA)

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

JRKom

Publisher

Subject

Humanities Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

Jurnal Riset Komunikasi aims to encourage research in communication studies. Focus and scopes within the journal include but not limited to: 1. Media anda Text Analysis 2. Cross-cultural Communication 3. Enviromental Communication 4. Health Communication 5. Organizational Communication 6. Political ...