Cakrawala Indonesia
Vol 1 No 1 (2016): Mei

NILAI SOSIAL BUDAYA DALAM NOVEL “MEMANG JODOH” KARYA MARAH RUSLI (Telaah Sosiologi Sastra)

Hasmi Darming (STKIP Muhammadiyah Rappang)
Suhartini Khalik (STKIP Muhammadiyah Rappang)



Article Info

Publish Date
26 Aug 2019

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mendeskripsikan: (1) sosiologi pengarang, (2) latar belakang penciptaan novel “Memang Jodoh” karya Marah Rusli, ditinjau dari sosiologi pengarang, (3) aspek-aspek sosial budaya yang terkandung dalam novel “Memang Jodoh” karya Marah Rusli, (4) refleksi keadaan sosial budaya Padang dalam novel “Memang Jodoh” karya Marah Rusli. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif deskriptif. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah pendekatan sosiologi sastra. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah teknik analisis dokumen. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah model interaktif dengan menggunakan triangulasi teori sebagai teknik validasi data untuk menguji keabsahan data. Hasil penelitian ini meliputi: (1) sosiologi pengarang, Marah Rusli ditinjau dari latar belakang pendidikan pengarang, status sosial pengarang, ideologi pengarang, latar belakang sosial budaya pengarang, dan profesionalisme kepengarangan, (2) latar belakang penciptaan bahwa novel “Memang Jodoh” karya Marah Rusli ini merupakan bentuk kritik sosial penulis terhadap adat Padang yang dianggapnya tidak lagi relevan dengan perkembangan zaman, (3) aspek sosial budaya dalam novel “Memang Jodoh” karya Marah Rusli diwujudkan melalui aspek religi dan kepercayaan, aspek pendidikan, pekerjaan, bahasa, kebiasaan, serta aspek peralatan hidup dan teknologi, (4) refleksi keadaan sosial budaya masyarakat Padang dalam novel “Memang Jodoh” karya Marah Rusli yang menggambarkan bagaimana masyarakat Padang pada masa itu begitu menjunjung tinggi adat istiadat terutama yang mengatur mengenai masalah perkawinan.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

cakrawala

Publisher

Subject

Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Linguistics; phonology, morphology, syntax, discourse analysis, psycholinguistics, sociolinguistics, and critical discourse analysis. Literature: local literature studies, Indonesian literature, foreign literature studies, children literature, literature studies for character education, and other ...