Prokons: Jurnal Teknik Sipil
Vol. 12 No. 2 August 2018

EVALUASI DAN PERENCANAAN ULANG DESAIN GEOMETRIK JALAN BERDASARKAN STANDART BINA MARGA PADA RUAS JALAN DADAPREJO KOTA BATU

M. Fajar Subkhan (Unknown)



Article Info

Publish Date
18 Jul 2019

Abstract

     Jalan memiliki peranan penting dalam mendukung distribusi barang dan jasa, sebagai sarana penghubung antara daerah yang satu dengan daerah yang lain. Jalan yang baik, aman dan nyaman akan terpenuhi jika jalan direncanakan berdasarkan persyaratan teknis geometrik jalan raya. Jika terdapat kesalahan dalam perencanaan dan persyaratan teknis geometric, maka sisi keamanan dan kenyamanan jalan tidak akan didapatkan. Hal ini yang ditemui pada ruas jalan Dadaprejo Kota Batu, jalan yang berupa tanjakan sekaligus tikungan, membuat para pengendara terganggu, sehingga tidak jarang di ruas jalan tersebut terjadi kecelakaan. Berdasarkan dari hasil perhitungan dengan menggunakan data eksisiting, diperoleh bahwa pada tikungan pada ruas jalan Dadaprejo Kab. Malang memenuhi persyaratan untuk diterapkan desain alinyemen horizontal tipe Spiral-Circle-Spiral (SCS) dengan melakukan perubahan/penyesuaian terhadap radius lengkung yaitu R minimum sebesar 182,082 m dengan R Rencana sebesar 200 m, dari besaran radius lengkung semula yang hanya sebesar 155,5 meter. Dilakukan adanya penambahan lebar pada daerah tikungan sehingga dapat meningkatkan tingkat pelayanan dan  kenyamanan pada jalan tersebut. diperlukan penambahan lebar tikungan sebesar 1,880 m. Dengan menerapkan kecepatan kendaraan sebesar 60 km/jam, dengan data nilai gradient eksisiting sebesar g1 = 0.736 % dan g2 = 0.491%, maka diperoleh nilai LV (Panjang Lengkung Vertikal) berdasarkan tingkat keluwesan sebesar 36 meter. Kata Kunci: jalan, geometrik, alinyemen horizontal, alinyemen vertikal 

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

PROKONS

Publisher

Subject

Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Control & Systems Engineering Materials Science & Nanotechnology

Description

Jurnal Teknik Sipil (PROKONS), Terbit dua kali dalam setahun. PROKONS menerbitkan artikel penelitian yaitu penelitian asli teoretis dan eksperimental yang mengeksplorasi atau mengeksploitasi ide-ide dan teknik baru di empat bidang utama: teknik struktural, geomekanik, manajemen proyek konstruksi dan ...