Neo Teknika: Jurnal Ilmiah Teknologi
Vol 1, No 1 (2015): Vol 1 No 1 Juni 2015

PENJERNIHAN AIR DENGAN SARINGAN PASIR DAN DESINFEKTAN ALAMI

Soehartono . (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Mar 2015

Abstract

Air kotor dapat membahayakan bagi kesehatan dan keselamatan jiwa bagi manusia, yang bisa menjadikan wabah penyakit kolera, kurap, kudis, diare/disentri dan  tipus adalah sebagian dari penyakit yang timbul dari air kotor yang  tetap dikonsumsi tanpa pengolahan yang lebih lanjut. Kebutuhan akan air bersih untuk konsumsi masyarakat masih terhambat dikarenakan air kotor dan sumber air yang ada tidak didayagunakan secara maksimal. Salah satu sumber air baku yang mudah diperoleh adalah air sungai,  tetapi masih dikatagorikan/tergolong sebagai air kotor dikarenakan masih banyaknya masyarakat yang membuang limbah ke sungai.  Untuk mengatasi air kotor dari sungai solusi dengan sistem penyaringan air sungai dengan menggunakan metode penjernihanpasir, dengan dua kali tahapan yang menggunakan penjernihandan desinfeksi alami menggunakan biji kelor, selain itu dalam konsep ini kita memanfaatkan gaya ke atas air (upflow). Dengan sistem penyaringan ini diharapkan dapat menghasilkan air yang memenuhi standar air bersih yang dapat diminum serta memenuhi standar kesehatan dan dapat dikonsumsi bagi masyarakat di daerah aliran sungai bahkan bisa menyuplai ke daerah yang kekurangan air bersih, sehingga masyarakat mengkonsumsi air dengan standar kualitas kesehatan. Keyword: Penjernihan Air, Dengan Pasir Biji Kelor

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

NT

Publisher

Subject

Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Electrical & Electronics Engineering Industrial & Manufacturing Engineering

Description

Jurnal Neo Teknika merupakan salah satu Jurnal Ilmiah yang diterbitkan oleh Fakultas Teknik Universitas Pandanaran secara berkala. Kami mengundang para cendikiawan, akademisi, peneliti, praktisi dan profesional untuk memberikan sedekah pemikirannya melalui paper atau makalah yang dapat dikirimkan. ...