Manhaj: Jurnal Penelitian dan Pengabdian Masyarakat
Vol 6, No 2 (2017): Manhaj: Jurnal Penelitian dan Pengabdian Masyarakat

POLA PEMBINAAN UMAT DI MASJID DAN GEREJA (Studi deskriptif kualitatif di masjid Agung At-Taqwa kota Bengkulu dan di Gereja St. Yohanes Bengkulu)

Bakhtiar Bakhtiar (IAIN Bengkulu)



Article Info

Publish Date
12 Mar 2018

Abstract

Pola pembinaan umat dalam kelompok majelis taklim yang diikuti oleh peserta  yang relatif banyak, meliputi anak-anak, remaja, sampai orang dewasa bahkan manula, merupakan salah satu bentuk pembinaan yang dianggap paling baik  dan dominan dilakukan dikalangan masjid. Hal ini sejalan dengan prinsip pendidikan seumur hidup (life long education) dan pendidikan untuk semua ( education for all). Mengenai materi pembinaan biasanya lebih banyak  berhubungan  dengan tingkah laku atau akhlak, baik akhlak sesama  manusia apalagi kepada Tuhan Yang Maha Kuasa.  Hal ini sejalan dengan GBHN  sebagaimana  yang dikutip oleh Imam Barnadib  bahwa; pendidikan pada hakikatnya merupakan usaha sadar untuk mengembangkan kepribadian dan kemampuan  di dalam dan di luar sekolah yang berlangsung seumur hidup. Artinya pembinaan umat yang ada di rumah ibadah juga merupakan usaha untuk  menciptakan manusia sebagai makhluk yang mulia dan  mempunyai tujuan yang sama  dengan pendidikan nasional. Tugas Gereja untuk melaksanakan pengutusan  Kristus, diserahkan kepada mereka yang berhak dan harus diujudkan oleh seluruh umat. Maka seluruh Uskup dan Pastor Kepala  Paroki dan para imam  menyadari  bahwa tugas merasul sama pada semua orang beriman, baik kristus  maupun biarawan-biarawati dan  awam lainnya. Dan dalam pembangunan Gereja semua bekerja sama  dalam semangat persaudaraan Kata kunci: Pembinaan, Masjid, Gereja.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

manhaj

Publisher

Subject

Religion Humanities Social Sciences

Description

The aim of this journal publication is to disseminate the conceptual thoughts or ideas and research results that have been achieved in the area of islamic research and community ...