Ars: Jurnal Seni Rupa dan Desain
Vol 21, No 1 (2018): April 2018

DESKRIPSI PEMASARAN PAMERAN ABSTRACT PARTY BOROBUDUR TODAY 2018 DI GALERI LIMANJAWI ART HOUSE

Alfiyati Baroroh (ISI Jogja)



Article Info

Publish Date
01 Apr 2018

Abstract

Penelitian ini akan difokuskan pada penerapan teori bauran pemasaran 4P (Produk, Harga, Tempat, Promosi) dan STP (Segmentasi, Target Sasaran, Pemosisian) yang merupakan pengembangan dari konsep strategi pemasaran. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi, dokumentasi dan wawancara. Melalui metode tersebut dapat diketahui sejauh mana Limanjawi menerapkan teori pemasaran bauran pemasaran 4P dan STP. Hasil dari penelitian ini yaitu produk yang di pasarkan berupa pameran dan pertunjukan seni dengan sistem free entry dan dilaksanakan di daerah wisata sehingga memudahkan pemasaran, selain itu promosi dilakukan melalui berbagai media baik advertising, public relation, dan personal selling. Kedua yaitu perumusan strategi STP yang diterapkan dalam pameran Abstract Party. Segmen pengunjung yaitu demografis, geografis, dan psikografis, serta target sasaran merupakan segmen georgrafis dan psikografis. Limanjawi sebagai galeri memposisikan diri sebagai galeri yang unik dan berbeda dari galeri lain di Borobudur.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

ars

Publisher

Subject

Arts Humanities

Description

Ars: Jurnal Seni Rupa dan Desain merupakan jurnal ilmiah berkala yang diterbitkan oleh Fakultas Seni Rupa dan Desain, Institut Seni Indonesia Yogyakarta. Jurnal ini bertujuan memublikasikan karya ilmiah berupa hasil penelitian, penciptaan, pengkajian, serta studi pustaka di bidang seni rupa, kriya, ...