CEMARA
Vol 7 No 1 (2010): JURNAL PERTANIAN CEMARA (CENDEKIAWAN MADURA)

UJI EFEKTIVITAS PUPUK CAIR URINE SAPI SEBAGAI SUBSTITUSI PUPUK UREA TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN PADI (Oryza sativa)

Ika Fatmawati (Fakultas Pertanian, Universitas Wiraraja Sumenep)



Article Info

Publish Date
12 Sep 2018

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh pemberian pupuk cair urine sapi sebagai substitusi dari pupuk urea terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman padi (Oryza sativa). Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) yang tersusun secara faktorial yang terdiri dari faktor I berupa dosis pupuk cair urine sapi, terdiri dari pupuk cair urine sapi 5 liter/ha (A1), pupuk cair urine sapi 10 liter/ha (A2), pupuk cair urine sapi 15 liter/ha (A3) dan faktor II berupa dosis pupuk urea, terdiri dari urea 150 kg/ha (B1), urea 100 kg/ha (B2), urea 50 kg/ha (B3), urea 0 kg/ha (B4). Analisis yang digunakan adalah analisis ragam dengan menggunakan uji F, kemudian diuji dengan Duncan’s Multiple Range Test (DMRT) atau Uji Duncan 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak terjadi interaksi yang nyata antara perlakuan pupuk cair urine sapi dengan pupuk urea terhadap semua variabel yang diamati. Perlakuan pupuk cair urine sapi juga tidak berpengaruh nyata terhadap semua variabel pengamatan. Pemberian urea 150 kg/ha merupakan perlakuan terbaik pada variabel tinggi tanaman umur 48 HST, 58 HST, dan 68 HST, jumlah anakan, jumlah malai, panjang malai, jumlah gabah isi, dan produksi per ha (GKP).

Copyrights © 2010






Journal Info

Abbrev

FP

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry

Description

Jurnal Pertanian Cemara (Cendekiawan Madura) terbit dua kali dalam setahun, yaitu pada bulan Mei dan Nopember Berisi tentang hasil penelitian, gagasan konseptual, kajian, dan aplikasi teori dalam bidang pertanian. ...