Rasio likuiditas digunakan untuk menggambarkan kemampuan koperasi untuk menyelesaikan kewajiban jangka pendeknya, rasio solvabilitas digunakan untuk menunjukan kemampuan koperasi dalam memenuhi kewajiban keuangannya apabila perusahaan tersebut dilikuidasikan baik kewajiban jangka pendek maupun jangka panjang, dan rasio rentabilitas digunakan untuk mengukur kemampuan koperasi dalam menghasilkan laba dan Rasio aktivitas dapat mempergunakan perbandingan tingkat penjualan dalam investasi dalam beberapa aktiva. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana kinerja keuangan Koperasi Lestari Mandiri Lawang berdasarkan analisis rasio keuangan. Metode yang digunakkan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif. Subjek penelitian adalah bagian keuangan dan pimpinan Koperasi Lestari Mandiri Lawang. Objek penelitian adalah Neraca dan Laporan Sisa Hasil Usaha pada laporan keuanagn Koperasi. Teknik pengumpumpulan data dalam penelitian ini adalah wawancara, dokumentasi, dan observasi. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa Koperasi Lestari Mandiri Lawang Ratio Likuditas 2014-2016 diukur menggunakkan Current Ratio tergolong baik. Ratio solvabilitas tergolong baik sekali. Rasio profatabilitas tergolong dalam kondisi kurang baik. Rasio aktivitas dalam kondisi tidak baik.
Copyrights © 2017