Fakultas Ekonomi
Vol 4, No 1 (2019)

TINGKAT EFEKTIVITAS TERHADAP REALISASI PENERIMAAN PAJAK AIR TANAH DALAM MENINGKATKAN PENDAPATAN ASLI DAERAH KOTA MALANG

Pirandawa, Gustiawan (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Nov 2019

Abstract

Dalam mengukur kemampuan keuangan daerah pemerintah daerah harus bisa membiayai kegiatan pemerintahan yang sudah dikerjakan, pembangunan serta kemasyarakatan secara keseluruhan sebagai wujud pelaksanaan, pengaturan dan pengurusan rumah tangganya sendiri. Pajak Air Tanah adalah salah satu pajak yang baru dibebankan dari pusat ke Kabupaten/Kota. Oleh karena itu informasi mengenai Pajak Air Tanah di Kota Malang menjadi salah satu faktor dalam meningkatkan pendapatan asli daerah. Tujuan penelitin ini adalah untuk mengetahui tingkat efektivitas terhadap realisasi penerimaan Pajak Air Tanah di Kota Malang dari tahun 2013-2017. Penelitian menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan fokus penelitian terhadap tingkat efektivitas Pajak Air Tanah di Kota Malang. Lokasi penelitian berada pada Badan Pelayanan Pajak Daerah Kota Malang. Tingkat efektivitas Pajak Air Tanah di Kota Malang menghasilkan presentase yang sangat baik dan sangat efektif yakni selalu melebihi 100%. Tingkat efektivitas Pajak Air Tanah paling besar adalah 134.95% yaitu pada tahun 2016. Dengan rata-rata 119.692%.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

EKONOMI

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Ilmiah Mahasiswa Jurusan Akuntansi dan Manajemen Fakultas Ekonomi, Universitas Tribhuwana Tunggadewi ...