Fakultas Ekonomi
Vol 4, No 1 (2019)

PENGARUH MODAL PINJAMAN DAN MODAL SENDIRI TERHADAP LABA BERSIH SETELAH PAJAK PADA USAHA DAGANG MEUBEL ARJUNO

Hariyanto, Andi (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Nov 2019

Abstract

Kegiatan Penelitian ini dilaksanakan dengan melakukan penelitian tentang bagaimana pengaruh struktur modal terhadap laba setelah pajak perusahaan. Kegiatan ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh strukutur modal perusahaan terhadap laba setelah pajak perusahaan pada UD. ARJUNO. Selain itu, penelitian ini juga bertujuan untuk mengetahui apakah laba perusahaan mengalami kenaikan atau penurunan. Maka dari itu untuk mengatahui berapa besar pengaruh strukutur modal terhadap laba, maka perlu adanya pembuatan laporan keuangan, karena laporan keuangan sangat penting untuk diterapkan disetiap perusahaan. Dalam hal ini penulis akan menyajikan laporan keuangan dalam bentuk laporan rugi/laba agar bisa menentukan seberapa besar pengaruh sturktur modal terhadap laba perusahaan. Laporan keuangan ini berguna untuk mengetahui seberapa besar pengaruh modal terhadap laba bersih dan juga untuk mengetahui ada atau tidak nya perkembangan laba perusahaan. kegiatan ini juga bermanfaat memberikan pengetahuan dan wawasan bagi peneliti dan pembaca khususnya dalam bidang sistem perhitungan laba setelah pajak. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif. Objek penelitian ini adalah pelaku usaha mebel UD.ARJUNO. Data dikumpulkan melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan menggunakan deskriptif kuantitatif. Hasilnya menunjukan bahwa pengaruh struktur modal terhadap laba perusahaan sangat penting bagi perusahaan karena menjadi tolak ukur perusahaan untuk mendapatkan laba dari tahun ke tahunnya.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

EKONOMI

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Ilmiah Mahasiswa Jurusan Akuntansi dan Manajemen Fakultas Ekonomi, Universitas Tribhuwana Tunggadewi ...