INOVTEK Polbeng - Seri Informatika
Vol 4, No 1 (2019)

Sistem Layanan Informasi Lapor Prestasi Mahasiswa STMIK Amik Riau

Junadhi Junadhi (STMIK Amik Riau)



Article Info

Publish Date
17 Jun 2019

Abstract

Metode Rapid Application Developmentsesuai untuk menghasilkan sistem perangkat lunak perniagaan elektronikkarena memiliki sistem yang dinamis, fleksibel, melibatkan pengguna secara langsung danperancangan sistem tidak membutuhkan waktu yang lama.Metode RAD memiliki sejumlah tahapan, yang diawali dengan tahap perencanaan syarat kebutuhan sistem,melibatkan pengguna untuk merancang dan membangun sistem (kegiatan ini dilakukan secaraberulang-ulang hingga mencapai kesepakatan bersama), dan terakhir tahap implementasi. Kebutuhan ini selaras dengan tujuan penelitian yaitu menghasilkan sistem informasi lapor prestasi mahasiswa yang mudah digunakan oleh mahasiswa dan memudahkan bidang kemahasiswaan dalam mengelola data prestasi mahasiswa. Hasil penelitian memperlihatkan sistem perangkat lunak lapor prestasi mahasiswa ini dapat menjadi terobosan baru dalam cara dan mekanisme berinteraksidengan mahasiswa,aliran informasi menjadi lebih interaktif dan transparan,kemudahandalam melaporkan prestasi tanpaterkendala waktu dan tempat.Sistem informasi lapor prestasi mahasiswa berbasis web yang dibangun memiliki fasilitas-fasilitas berupa penyimpanan data prestasi mahasiswa, pemberitaan, grafik perolehan prestasi mahasiswa per semester, dan informasi perlombaan. Hasil penelitian memberikan kemudahan bagi bidang kemahasiswaan mendapatkan informasi prestasi mahasiswa yangdisajikan dalam bentukgrafik, sehingga data tersebut dapat digunakan untukpelaporan Pemeringkatan Kemahasiswaan Kemenristekdikti dan kebutuhan lainnya.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

ISI

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Jurnal Inovasi dan Teknologi Seri Informatika (Jurnal INOVTEK Polbeng - Seri Informatika) Politeknik Negeri Bengkalis merupakan jurnal informatika berbasis penelitian ilmiah. Jurnal ini diharapkan dapat sebagai wadah akademisi, peneliti dan praktisi menyebarkan hasil penelitian. Jurnal INOVTEK ...