ABSTRAK Penelitian ini mempunyai tujuan untuk menganalisis apakah ada pengaruh Motivasi Spiritual Karyawan terhadap Kinerja Relegius dan juga apakah Spiritual Leadership memoderasi pengaruh antara Motivasi Spiritual Karyawan dengan Kinerja Relegius . Penelitian dilakukan di Kawasan Industri Kecil dan Menengah Kab.Kendal yang berjumlah 4.954 orang, sedangkan sampelnya diambil sebanyak 100 orang dengan menggunakan rumus slovin dan pengambilan sampel dilakukan dengan teknik proporsional random sampling. Metode analisis menggunakan analisis Moderating Regretion Analisis ( MRA ) atau uji Interaksi . Hasil pengujian hipotesis penelitian dapat diketahui bahwa nilai t hitung untuk Pengaruh antara Motivasi Spiritual terhadap Kinerja relegius adalah sebesar 2,745 > t tabel 1,658 dan angka signifikasi 0,009 < 0,05 maka hipotesis ada pengaruh antara variabel Motivasi Spiritual terhadap Kinerja Relegius terbukti . Nilai t hitung Interaksi antara Motivasi Spiritual Dengan Spiritual Leadership terhadap Kinerja Relegius sebesar 2,540 > 1,658 dan angka signifikasi 0,016 < 0,05 maka hipotesis variable Spiritual Leadership sebagai Variable Moderating pengaruh antara Motivasi Spiritual dengan Kinerja Relegius terbukti dengan β positip berarti memperkuat. Kata kunci = motivasi Spiritual, Spiritual Leadership , Kinerja Relegius.
Copyrights © 2012