AGROSCIENCE
Vol 4, No 2 (2014): December

PENGARUH BAURAN PEMASARAN 7 P TERHADAP KEPUASAN PELANGGAN DI SWEETBERRY AGROWISATA CIPANAS

Endah Lisarini (Fakultas Pertanian, Universitas Suryakancana)
Ningtyas . (Fakultas Pertanian, Universitas Suryakancana)



Article Info

Publish Date
07 Dec 2019

Abstract

       Dalam upaya memberikan nilai bagi pelanggan melebihi para penyedia jasa wisata agro lainnya di Kecamatan Cipanas, Sweetberry Agrowisata mengolah bauran pemasaran 7 P (Product, Place, Promotion, Price, People, Physical Evidence, Process). Penelitian dilakukan untuk mendapatkan bauran 7 P yang mempengaruhi kepuasan pelanggan. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif verifikatif. Data diperoleh dari 30 responden yang disampling secara accidental quota sampling. Data diolah melalui analisis regresi dan dilanjutkan dengan analisis jalur. Dari hasil analisis diperoleh bahwa lingkungan fisik/pshycal evidence merupakan lintasan yang paling berpengaruh signifikan artinya lingkungan fisik/phsycal evidence merupakan faktor bauran pemasaran 7P yang paling berpengaruh langsung terhadap kepuasan konsumen. Hal ini ditunjukkan dengan nilai beta yang tinggi yaitu 0,551 dan nilai sig atau tingkat error rendah kurang dari 0,05 yaitu 0,008. Hasil analisis jalur untuk faktor orang/people dan proses menunjukkan bahwa pengaruh keduanya terhadap kepuasan konsumen tidak signifikan, artinya terdapat pengaruh tidak nyata antara orang/people dan proses terhadap kepuasan konsumen. Ini ditunjukkan dengan nilai sig pada perhitungan analisis jalur lebih dari 0,05 yaitu masing-masing 0,066 dan 0,080 dengan selisih sangat tipis. Sedangkan untuk faktor produk, harga/price, tempat/place, dan promosi mempunyai pengaruh yang sangat kecil yaitu nilai Beta dan sig pada produk masing-masing 0,192 dan 0,443. Nilai beta pada harga/price yaitu -0,605 dengan sig 0,11. Sedangkan untuk tempat/place memiliki nilai beta dan sig masing-masing sebesar -0,121 dan 0,760. Faktor terakhir yang memiliki pengaruh kecil yaitu promosi dengan nilai beta -0.205 dengan sig sangat tinggi yaitu 0,381.

Copyrights © 2014






Journal Info

Abbrev

agroscience

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Energy

Description

Jurnal Agroscience (JAGSCI) dahulu bernama Journal of Agroscience adalah media publikasi ilmiah hasil-hasil penelitiandi bidang pertanian yang meliputi teknologi budidaya, sosial-ekonomi pertanian, penyuluhan dan kelembagaan pertanian. Pertama kali diterbitkan pada tahun 2008 dalam edisi cetak ...