Molekul: Jurnal Ilmiah Kimia
Vol 9, No 1 (2014)

FOTODEGRADASI ZAT WARNA TARTRAZIN LIMBAH CAIR INDUSTRI MIE MENGGUNAKAN FOTOKATALIS TiO2 - SINAR MATAHARI

Dian Windy Dwiasi (Program Studi Kimia, Jurusan MIPA, FST, Universitas Jenderal Soedirman Jl. Dr. Soeparno, Karangwangkal, Purwokerto 53144)
Tien Setyaningtyas (Program Studi Kimia, Jurusan MIPA, FST, Universitas Jenderal Soedirman Jl. Dr. Soeparno, Karangwangkal, Purwokerto 53144)



Article Info

Publish Date
01 May 2014

Abstract

Salah satu dampak negatif perkembangan industri mie di Indonesia adalah timbulnya pencemaran lingkungan dari limbah cair industri mie yang masih mengandung zat organik seperti zat warna tartrazin. Penurunan kadar zat warna tartrazin dalam limbah cair mie dapat diupayakan dengan cara mendegradasi zat warna tartrazin melalui proses fotodegradasi dengan metode fotokatalis. Pada penelitian ini telah dilakukan fotodegradasi zat warna tartrazin dalam limbah cair mie menggunakan fotokatalis TiO2. Perlakuan meliputi pengaruh variasi waktu kontak dan pH terhadap aktivitas fotokatalis TiO2 menggunakan sinar UV dan sinar matahari. Hasil penelitian menunjukkan bahwa aktivitas fotokatalitik yang terbaik untuk  TiO2 adalah pada kondisi limbah cair mie dengan pH 2, dan waktu kontak 1 jam. Persentase penurunan kadar tartrazin dengan menggunakan lampu UV adalah sebesar 56,81%, sedangkan dengan penyinaran sinar matahari sebesar 61,64 %.

Copyrights © 2014






Journal Info

Abbrev

jm

Publisher

Subject

Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Chemistry

Description

MOLEKUL is a peer-reviewed journal of chemistry published by the Department of Chemistry, Faculty of Mathematics and Natural Sciences, Jenderal Soedirman University, Indonesia. Publishing frequency 2 issues per year, on May and November. This Journal encompasses all branches of chemistry and its ...