Molekul: Jurnal Ilmiah Kimia
Vol 7, No 1 (2012)

PENGARUH PENAMBAHAN SORBITOL DAN KALSIUM KARBONAT TERHADAP KARAKTERISTIK DAN SIFAT BIODEGRADASI FILM DARI PATI KULIT PISANG

Senny Widyaningsih (Program Studi Kimia, Fakultas Sains dan Teknik, Unsoed, Purwokerto)
Dwi Kartika (Program Studi Kimia, Fakultas Sains dan Teknik, Unsoed, Purwokerto)
Yuni Tri Nurhayati (Program Studi Kimia, Fakultas Sains dan Teknik, Unsoed, Purwokerto)



Article Info

Publish Date
01 May 2012

Abstract

Kulit pisang merupakan limbah dari industri pembuatan keripik pisang. Kandungan pati dalam kulit pisang dapat dimanfaatkan untuk dibuat menjadi film biogedradable. Untuk memperbaiki sifat film yang dihasilkan maka ditambahkan sorbitol sebagai plasticizer dan kalsium karbonat sebagai filler. Hasil penelitian menunjukkan bahwa film berbahan dasar pati dari kulit pisang memiliki densitas antara 3,11-6,12 g/cm3; higroskopisitas antara 3,55-7,59%; laju transmisi uap air antara 0,0017-0,0021 g/jam cm2; kelarutan dalam air antara 2,54-59,01%; kelarutan dalam asam 4,05-87,86%; daya regang antara 2,73-179,61 MPa; panjang putus antara 1,95-19,81 MPa; ketahanan sobek antara 2,50-26,32 MPa; dan pada uji biodegradasi dalam tanah mengalami penurunan berat film antara 5,73-85,08%.

Copyrights © 2012






Journal Info

Abbrev

jm

Publisher

Subject

Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Chemistry

Description

MOLEKUL is a peer-reviewed journal of chemistry published by the Department of Chemistry, Faculty of Mathematics and Natural Sciences, Jenderal Soedirman University, Indonesia. Publishing frequency 2 issues per year, on May and November. This Journal encompasses all branches of chemistry and its ...