Lama rawat pasien diare ditentukan oleh banyak faktor antara lain umur, status gizi, kelas ruangan perawatan, riwayat pemberian ASI eksklusif, darah penderita (normal atau tidak), protein urine positif atau negatif, derajat dehidrasi, makanan dan minuman yang diminum. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan lama perawatan pasien diare di BLU RSU Sawerigading Palopo. Desain penelitian ini menggunakan kohort retrospektif. Jumlah sampel yaitu sebanyak 156 anak. Instrumen penelitian berupa lembar observasi dan analisa data menggunakan uji chi square. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada hubungan antara faktor derajat dehidrasi dengan lama perawatan dengan nilai p-value = 0,000 < α =0,05, ada hubungan antara status gizi dengan lama perawatan dengan nilai p-value = 0,049 < α =0,05 dan tidak ada hubungan antara pemberian ASI dengan lama perawatan dengan nilai p-value = 0,064 > α =0,05. Pihak rumah sakit diharapkan terus meningkatkan pelayanan dalam perawatan diare pada anak sehingga lama perawatan anak diare di rumah sakit semakin singkat
Copyrights © 2019