Pengendalian internal membantu perusahaan dalam mencapai berbagai tujuan diantaranya laporan keuangan yang andal, kepatuhan terhadap aturan dan hukum dan kegiatan operasional yang efektif dan efisien. Pengendalian internal menjaga hubungan antara perusahaan dan karyawan melalui pengendalian internal yang memadai dalam sistem kepegawaian dan penggajian.Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menilai efektivitas pengendalian internal pada sistem kepegawaian dan penggajian di PT XYZ. Penulis membandingkan kedua teori dengan praktek pada PT XYZ dapat menilai pengendalian internal perusahaan telah memadai dalam menunjang jalannya operasi perusahaan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa PT XYZ memiliki pengendalian internal. Pengendalian internal ini cukup memadai, tetapi masih ada dalam pengendalian internal perusahaan seperti tidak adanya background check kepada karyawan baru dan kurangnya rotasi jabatan secara berkala. Penulis menyarankan agar perusahaan melakukan background check kepada karyawan baru dan menerapkan kebijakan rotasi jabatan secara teratur.
Copyrights © 2019