Jurnal Ilmu dan Teknologi Kesehatan
Vol 3, No 1 (2012)

HUBUNGAN ANTARA MOTIVASI DENGAN KINERJA BIDAN DESA DALAM PELAKSANAAN PROGRAM PERENCANAAN PERSALINAN DAN PENCEGAHAN KOMPLIKASI (P4K) DENGAN STIKER DI DINAS KESEHATAN KABUPATEN BATANG

Yati, Rina (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 Apr 2018

Abstract

Angka Kematian Ibu (AKI) di Kabupaten Batang tiga tahun terakhir (2009 ? 2011) terus meningkat, hal ini belum sesuai dengan target MDG?s, dimana penyebab penyebab kasus kematian ibu sebenarnya dapat dicegah sebelumnya. Hal ini didukung dengan  Program P4K, sebagai pelaksana utamanya adalah bidan desa, namun belum semua  bidan desa melaksanakan program P4K sesuai standar. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor determinan kinerja bidan desa dalam pelaksanaan program P4K dengan stiker di Kabupaten Batang.Jenis penelitian ini adalah observasional dengan metode survey analitik melalui pendekatan cross sectional. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara menggunakan kuesioner terstruktur dan lembar observasi. Populasi adalah seluruh bidan desa (191) pengambilan sampel dengan teknik consecutive sampling (130), serta dilakukan cross check  pada 19 kader posyandu dan stiker yang terpasang. Analisis univariat menggunakan distribusi frekuensi, Analisis bivariat menggunakan rank spearman.Hasil penelitian didapatkan sebagian besar motivasi responden kurang (56,2%), dan kinerja (53,%) kurang. Motivasi terutama pada penghargaan.Kinerja terutama pada   operasionalisasi, dan peran bidan. Hasil analisis bivariat menunjukan adanya hubungan signifikan antara  motivasi (p=0,0001) dengan kinerja bidan..           Direkomendasikan pada DKK Kabupaten Batang untuk meningkatkan dana khusus guna pengadaan sarana prasarana berupa ceklist rapat koordinasi tingkat desa, blangko surat pernyataan kesediaan sarana transportasi, kartu ibu, buku KIA, mengikutsertakan bidan desa ke pelatihan program P4K, membuat SOP pelaksanaan program P4K di Kabupaten Batang. Kata Kunci : motivasi, kinerja bidan desa, program KIA, Perencanaan Persalinan dan Pencegahan Komplikasi (P4K )Stikes Widya Husada Semarang

Copyrights © 2012






Journal Info

Abbrev

jitk

Publisher

Subject

Health Professions Nursing Public Health

Description

Jurnal Ilmu dan Teknologi Kesehatan (JITK) merupakan wadah atau sarana yang menerbitkan tulisan ilmiah hasil-hasil penenlitian maupun non hasil penelitian dibidang ilmu dan teknologi yang belum pernah diterbitkan atau sedang dalam proses penerbitan di jurnal-jurnal ilmiah lain. Redaksi berhak ...