Pengaruh Motivasi Belajar dan Kecakapan Komunikasi Interpersonal Terhadap Presstasi Belajar Siswa Pada Pelajaran Pendidikan Kewarganegaraan (Survey Pada SMP Swasta Di Kecamatan Pamulang Tangerang Selatan); Tesis; Jakarta; Program Pascasarjana; Universitas Indraprasta Peratuan Guru Republik Indonesia, Januari 2015. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengehui sejauh mana pengaruh motivasi belajar dan kecakapan komunikasi interpersonal terhadap prestasi belajar siswa terutama siswa SMP pada mata pelajaran Pendidikan Kewarganegaraan (PKn). Jika memang ada pengaruh yang positif dan signifikan, maka seberapa kuat pengaruh motivasi belajar dan kecakapan komunikasi interpersonal terhadap prestasi belajar. Metode penelitian yang digunaka adalah survei dengan analisis korelasi dan regresi, yaitu menghubungkan antara data yang menunjukkan motivasi belajar dan kecakapan komunikasi interpersonal dengan data yang menunjukkan prestasi belajar siswa pada mata pelajaran Pendidikan Kewarganegaraan (PKn).
Copyrights © 2019