Akbis: Media Riset Akuntansi dan Bisnis
Jurnal AKBIS Volume 2 Nomor 2 Tahun 2018

PENGARUH PERPUTARAN TOTAL AKTIVA, PERSEDIAAN DAN PIUTANG TERHADAP RENTABILITAS EKONOMI PADA PT. MAYORA INDAH TBK PERIODE 2011-2016

LAKHARIS INUZULA (Unknown)



Article Info

Publish Date
06 Feb 2019

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Perputaran Total Aktiva, Pesediaan dan Piutang terhadap Rentabilitas Ekonomi. Teknik sampling yang digunakan Penelitian ini adalah purposive sampling dan menggunakan data Sekunder. Data diperoleh berdasarkan Laporan Keuangan yang dipublikasi pada PT. Mayora Indah Tbk Periode 2011-2016 dengan jumlah sampel sebanyak 6 data sampel. Teknik analisis yang digunakan adalah Regresi Linear Berganda, uji hipotesis menggunakan t- statistik, Uji F dan uji koefisien determinasi serta f- statistic untuk menguji pengaruh secara parsial dengan level of significance 5%. Selain itu juga dilakukan uji deskriptif mengenai perkembangan usaha pada PT. Mayora Indah Tbk. Berdasarkan hasil analisis data, menunjukkan bahwa Perputaran total aktiva memiliki pengaruh positif signifikan terhadap rentabilitas ekonomi. Hal ini sesuai dengan nilai koefisien regresi variable Perputaran total aktiva (X1) adalah sebesar 27,366. Variabel Perputaran Persediaan berpengaruh positif dan signifikan terhadap Rentabilitas Ekonomi, dengan koefisien regresi sebesar 9,726. Dan variabel perputaran piutang dengan nilai koefisien sebesar 0,918. Hasil uji serentak menunjukkan bahwa Perputaran Persediaan, Perputaran Persediaan dan Perputaran Piutang berpengaruh terhadap Rentabilitas Ekonomi, dengan koefisien determinasi sebesar 0,685 .Kata Kunci :       Perputaran Total Aktiva,Perputaran Persediaan, Perputaran Piutang dan Rentabilitas Ekonomi

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

jakbis

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal AKBIS: Media Riset Akuntansi dan Bisnis memuat isu-isu yang berhubungan dengan masalah-masalah strategis yang terkait dengan: 1. Akuntansi Manajemen 2. Akuntansi Sektor Publik 3. Akuntansi Keuangan 4. Perpajakan 5. ...