Jurnal Kesehatan Panrita Husada
Vol 3 No 1 (2018)

HUBUNGAN KEPADATAN HUNIAN DAN VENTILASI RUMAH DENGAN KEJADIAN ISPA PADA BALITA DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS ULUGALUNG, KECAMATAN EREMERASA KABUPATEN BANTAENG

Makmur, Suswani (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Aug 2019

Abstract

Penyakit ISPA masih menjadi salah satu masalah kesehatan masyarakat yang penting untuk diperhatikan karena merupakan penyakit akut dan bahkan dapat menyebabkan kematian. Melihat fenomena yang ada dan berdasarkan hasil penelitian didapatkan di Wilayah Kerja Puskesmas Eremerasa Desa Ulugalung merupakan salah satu Desa  yang memiliki permasalahan hunian padat yang menderita ISPA sebanyak 40 orang yang  diakibatkan oleh tingkat kepadatan hunian. Penelitian ini bertujuan untuk untuk mengidentifikasi hubungan Kepadatan Hunian dan Ventilasi Rumah dengan Kejadian ISPA pada Balita di Wilayah Kerja Puskesmas Ulugalung, Kecamatan Eremerasa, Kabupaten Bantaeng. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif desain observasional analitik dengan pendekatan Case Control . Sampel dalam penelitian dipilih dengan tehnik Purposive sampling sebanyak 68 responden. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hubungan antara kepadatan hunian dengan kejadian ISPA (p=0,000) dan Tidak terdapat hubungan antara ventilasi rumah dengan kejadian ISPA (p=0,116). Dengan kata lain ada hubungan yang bermakna antara hubungan antara kepadatan hunian dengan kejadian ISPA di Wilayah Kerja Puskesmas Ulugalung, Kecamatan Eremerasa,Kabupaten Bantaeng.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

jkph

Publisher

Subject

Health Professions

Description

Kesehatan Panrita Husada merupakan jurnal yang melahirkan informasi kesehatan yang mengandung nilai religi. Masalah kesehatan melahirkan tenaga yang professional unggul dan terampil di dunia kerja sehingga informasi tenaga kesehatan dapat diberdayakan. Religi merupakan nilai-nilai yang ditanamkan ...