Persamaan 1 digunakan untuk menganalisis ada atau tidaknya pengaruh kualitas pelayanan jasa dan penetapan harga terhadap kepuasan konsumen PT.Toko Utama Nagoya Batam, dengan F hitung sebesar 15,100 dengan p value = 0,000 0,05 serta diperoleh thitung untuk variabel kualitas pelayanan jasa sebesar 3,763 dengan p value = 0,000 0,05dan dan thitung pada variabel penetapan harga sebesar 2,789 dengan p value = 0,006 0,05, dari hasil analisis juga diperoleh R2 = 0,212, , hal ini berarti persentase pengaruh kualitas pelayanan jasa dan penetapan harga terhadap kepuasan konsumen sebesar 21,2%. Persamaan 2 digunakan untuk PT.Toko Utama NagoyaBatam, dengan F hitung sebesar 82,086 dengan p value = 0,000 0,05 serta dari hasil analisis juga diperoleh R2 = 0,421 , hal ini berarti persentase pengaruh kepuasan terhadap loyalitas sebesar 42,1%. Dari hal di atas dapat disimpulkan ada pengaruh yang signifikan antara kualitas pelayanan jasa dan penetapan harga terhadap kepuasan konsumen PT.Toko Utama Nagoya Batam yaitu sebesar 21,2 % serta ada pengaruh yang signifikan kepuasan terhadap loyalitas konsumen PT.Toko Utama Nagoya Batam hotel City View yaitu sebesar 42,1%
Copyrights © 2014