Jurnal Ekuivalensi
Vol. 4 No. 2 (2018): Jurnal Ekuivalensi

PENGARUH CITA RASA, HARGA, DAN TEMPAT TERHADAP LOYALITAS KONSUMEN (Studi Pada Kedai Mie Djoedes Pare)

Rini Ratna Nafita Sari (Universitas Kahuripan Kediri)



Article Info

Publish Date
12 Oct 2018

Abstract

FPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh citarasa, harga, dan tempat terhadap loyalitas konsumen. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian penjelasan dengan pendekatan kuantitatif. Penelitian dilakukan dengan penyebaran kuesioner kepada konsumen Mie Djoedes Pare. Kategori konsumen yang loyal adalah konsumen yang membeli produk lebih dari dua kali. Analisa data yang digunakan adalah regresi linear berganda menggunakan SPSS 16. Hasil uji regresi menunjukkan bahwa citarasa, harga, dan tempat berpengaruh nyata terhadap loyalitas secara simultan. Hasil berbeda ditunjukkan dari pengujian secara parsial. Berdasarkan uji secara parsial diketahui bahwa dua dari tiga variabel tidak berpengaruh nyata. Variabel tersebut adalah harga dan citarasa, hal ini dikarenakan rata-rata konsumen memilih jawaban netral. Oleh karena itu untuk mempertahankan loyalitas pelanggan variabel-variabel tersebut tidak dapat dipisahkan.Kata kunci : Cita rasa, Harga, Tempat, Loyalitas Konsumen, Regresi Berganda

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

Ekuivalensi

Publisher

Subject

Humanities Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

The Journal publishes high quality research papers in all fields of finance and in closely related fields of economics. The Journal is interested in both theoretical and applied research with an emphasis on topics in corporate finance, financial markets and institutions, and investments. Research in ...