Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh intellectual capital terhadap kinerja keuangan dan nilai pasar perusahaan khususnya pada perusahaan manufaktur yang terdaftar pada BEI 2006-2011. Dengan menggunakan model Pulic-Value Added Intellectual Coefficients (VAIC), indikator VAIC yang digunakan adalah biaya research & development, biaya advertising. Selain itu juga penelitian ini juga menambahkan variabel kontrol (ukuran perusahan dan leverage) pada kinerja keuangan. Penelitian ini menggunakan bantuan SmartPLS untuk analisis data. Berdasarkan hasil uji analisis diketahui bahwa biaya advertising tidak menjadi indikator untuk mengukur intellectual capital dan juga leverage tidak menjadi indikator untuk mengukur variabel kontrol. Hasil penelitian mendukung hipotesis bahwa intellectual capital mempunyai hubungan positif terhadap kinerja keuangan dan nilai pasar.
Copyrights © 2016