DINAMIC : Directory Journal of Economic
Vol 1, No 4 (2019): DINAMIC : Directory Journal of Economic

FENOMENA FLYPAPER EFFECT PADA PAD, DAU DAN DBH SERTA PENGARUHNYA TERHADAP BELANJA DAERAH DI PULAU JAWA TAHUN 2013-2017

Sherlinda Ardanareswari (Universitas Tidar)
Lorentino Togar Laut (Universitas Tidar)
Rian Destiningsih (Universitas Tidar)



Article Info

Publish Date
11 Feb 2020

Abstract

Fenomena flypaper effect terjadi apabila terdapat suatu kecenderungan pemerintah daerah dalam menggantungkan dana transfer sebagai sumber utama pembiayaan pengeluaran daerah. Pulau Jawa merupakan pulau dengan Pendapatan Asli Daerah (PAD) yangbesar dan dana transfer yang besar pula di Indonesia. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui fenomena flypaper effect dan pengaruh dari PAD, DAU dan DBH terhadap belanja daerah secara parsial di Pulau Jawa tahun 2013-2017. Penelitian ini menggunakan alat analisis Regresi Data Panel provinsi-provinsi di Pulau Jawa tahun 2013-2017 yang diolah menggunakan Eviews 9 dengan variabel dependent yaitu belanja daerah dan variabel independent yaitu PAD, DAU dan DBH. Hasil penelitian menunjukkan bahwa flypaper effect pada belanja daerah yang bersumber dari DBH terjadi di Pulau Jawa tahun 2013- 2017 Selain itu, secara parsial hanya PAD yang memiliki pengaruh yang signifikan terhadap belanja daerah, sedangkan DAU maupun DBH tidak berpengaruh secara signifikan terhadap belanja daerah di Pulau Jawa.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

dinamic

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Merupakan media akademisi dalam menyampaikan hasil penelitian dan atau pemikiran yang dikelola oleh Jurusan ekonomi pembangunan Fakultas Ekonomi Universitas Tidar. Jurnal ekonomi pembangunan yang selanjutnya diberi nama DINAMIC ini tidak hanya mengakomodasi tulisan di bidang ilmu ekonomi namun juga ...