Penelitian ini bertujuan mengetahui faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi minat Peserta didik Mengikuti Kursus Stir Mobil di Lembaga Kursus dan Pelatihan Mahkota Grass Purworejo.Jenis penelitian ini adalah ex post facto dengan jumlah sampel sebanyak 40 Peserta didik LKP Mahkota Grass Purworejo. Penentuan sampel menggunakan metode sampel jenuh karena jumlah populasi yang terdapat di lembaga kursus tidak menentu. Pengumpulan data menggunakan metode angket. Analisis data menggunakan tabel distribusi frekuensi dan analisis jalur dengan pengujian hipotesis menggunakan model Structural Equation Modelling (SEM).Hasil penelitian menunjukkan faktor-faktor yang mempengaruhi minat peserta didik mengikuti kursus stir mobil di Lembaga Kursus dan Pelatihan Mahkota Grass Purworejo adalah 1) motivasi terhadap minat kursus yang memiliki total efek 0,849 dengan koefisien jalur 0,359 sebagai efek langsung dan 0,245 sebagai sebagai efek tidak langsung; 2) faktor lembaga terhadap minat kursus dengan koefisien jalur sebesar 0,587 sebagai effek langsung; 3) motivasi terhadap faktor lembaga dengan koefisien jalur sebesar 0,417 sebagai efek langsung; 4) dan motivasi terhadap faktor keluarga dengan koefisien jalur sebesar 0,395 sebagai efek langsung.Kata kunci : Minat, Motivasi, Lembaga Kursus dan Pelatihan
Copyrights © 2019