Gerakan oceanic frOllt telah sejak lama diduga sebagai suatu fenomena oseanografi fisik yang penting bagi proses-proses biologis di laut. Pergerakan front tersebut diyakini mencerminkan adanya pergerakan massa air laut. Oleh karena itu pergerakan front sangat penting untuk mempelajari proses transportasi partikel di laut terlllasuk transportasi telur larva ikan. Penelitian mengenai pergerakan massa air akibat hembusan angin telah banyak dilakukan. Namun demikian pengaruh arus panas Gulf Stream terhadap fenomena tersebutbelum diteliti secara serius. Penelitian ini ditujukan untuk memperlihatkan pengaruh Gulf Stream terhadap pergerakan front yang dideteksi melaui citra satelit. Pergerakan front di laut dapat dideteksi melalui citra suhu perrmmukaan laut mengingat didaerah front ini terjadi gradien suhu yang lebih tinggi dibandingkan dengan daerah lainnya. Dalam penelitian ini dapat dilihat bahwa pergerakan front (gerakan offshore-ol ore) di pantai North Carolina, Amerika Serikal, diakibatkan oleh gerakan berbelok-beloknya arus panas Gulf Stream dan fenomena terbentuknya filamen atau bentukan lidah (tonguelike structure) dari Gulf Stream . Pergerakan ini kelihatannya merupakan proses oseanografi yang paling penting mempengaruhi kelangsungan hidup larva ikan di pantai timur-Iaut Amerika Serikat.Kata-kata kunci : satelit, oceanic front, Gulf Stream, pantai, pergerakan massa air, transpor-tasi larva ikan ,estuarine -dependent fish.
Copyrights © 1994