Jurnal Ilmiah Kesatuan (JIK)
Vol 14, No 1 (2012): Jurnal Ilmiah Kesatuan

Manajemen Anggaran Proyek PT Sumber Sejahtera

Pramiudi, Udi ( STIE Kesatuan)



Article Info

Publish Date
15 Dec 2012

Abstract

Peranan anggaran sangat dipengaruhi oleh proses penyusunannya. Proses penyusunan anggaran pada PT Sumber Sejahtera memiliki karakteristik tersendiri seperti, harga dan jenis material yang akan digunakan, faktor eksternal (alam), serta sumber daya manusianya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui penyusunan anggaran proyek, dan sistem pengendalian biaya yang diterapkan pada PT Sumber Sejahtera. Untuk memperoleh data, penulis menggunakan prosedur pengumpulan data dengan melakukan wawancara dan observasi. Penyusunan anggaran proyek PT Sumber Sejahtera didasarkan pada survei lapangan (survei teknis dan survei harga) disertai dengan anggaran yang pernah disusun pada periode atau proyek sejenis sebelumnya. Dalam Pelaksanaan anggaran terdapat beberapa penyimpangan dari rencana anggaran biaya yang telah dibuat. Penyimpangan tersebut terjadi pada penggunaan material, harga material, dan biaya tenaga kerja harian. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa spare (biaya tak terduga) pada penyusunan rencana anggaran biaya perlu dievaluasi. Dalam pelaksanaan proyek, pengawasan terhadap kinerja pekerja lapangan perlu ditingkatkan. Dengan demikian tingkat kekakuratan rencana anggaran biaya dapat lebih tersaji dengan baik. Sistem pengendalian biaya yang digunakan sudah cukup baik.

Copyrights © 2012






Journal Info

Abbrev

jik

Publisher

Subject

Other

Description

Jurnal Ilmiah Akuntansi Kesatuan adalah media ilmiah yang independen bagi para Dosen dan Peneliti di bidang ilmu Akuntansi. Terbit tiga kali dalam setahun, pada bulan April, Agustus dan Desember. Mempublikasikan hasil-hasil penelitian terapan bidang akuntansi dalam arti luas. Pedoman bagi penulis ...