Jurnal Bestari
No 22 (1996)

AKAR PERBEDAAN ISLAM DAN POLITIK DI INDONESIA (TINJAU HITORIS-IDEOLOGIS)

Fahri, M (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 Apr 2016

Abstract

Akar perbedaan Islam dan Politik di Indonesia bermuara pada perbedaan ideologi diantara para father nations. Yaitu ketika bangsa Indonesia sampai pada gerbang kemerdekaan 1945. Adanya perbedaan ideology ini, menjadikan bangsa Indonesia tidak sepi dari persoalan ayng sering kali mengarah pada perpecahan, khusunya pada masa Orde Lama dan awal-awal Orde Baru. Tidak jarang julukan oposan dan pembangkang seringkali dialamatkan kepada umat Islam. Untuk memperkecil perbedaan tersebut, tokoh-tokoh muda Islam tampil mempelopori gerakan Islam Kultural (1970-an), dan dengan segala upayanya mereka meluncurkan Pancasila sebagai ideology. Persoalan-persoalan ini, yang hendak dikaji dalam tulisan ini.

Copyrights © 1996