Keputusan investasi yang dibuat seorang pengusaha cenderung dipengaruhi oleh Jiwa Kewirausahaan yangdimiliki. Berbagai penelitian telah membuktikan hal tersebut, namun masih terdapat beberapa yangmenunjukkan inkonsistensi pengaruh jiwa kewirausahaan pada pembuatan keputusan investasi. Penelitianini termotivasi untuk membuktikan adanya pengetahuan akuntansi yang dimiliki oleh para pelaku bisnis/usaha mikro kecil (UMK) mempengaruhi hubungan antara jiwa kewirausahaan dan pembuatan keputusaninvestasi. Penelitian ini menggunakan kuesioner untuk memperoleh data secara langsung tentang persepsidari para pelaku UMK terkait jiwa kewirausahaan, penggunaan informasi akuntansi, dan keputusan investasi.Sejumlah 98 orang pelaku UMK sebagai sampel penelitian untuk selanjutnya dianalisis menggunakan regresimoderasian untuk membuktikan adanya penggunaan informasi akuntansi memoderasi pengaruh jiwakewirausaan pada pembuatan keputusan investasi. Penggunaan pengetahuan akuntansi oleh pelaku UMKterbukti memperkuat pengaruh jiwa kewirausahaan pada pembuatan keputusan investasi, hal ini berartipemahaman informasi akuntansi yang dimiliki para pelaku UMK, memudahkan para pelaku UMK dalammembuat keputusan investasi. Penelitian ini membuktikan bahwa selain jiwa kewirausahaan yang harus adapada diri seorang pelaku UMK, pemahaman informasi akuntansi merupakan hal yang sangat dibutuhkandalam pembuatan keputusan investasi.Kata kunci: pengetahuan akuntansi, jiwa kewirausahaan, pembuatan keputusan investasi.
Copyrights © 2019