Majalah Ilmiah Teknologi Elektro
Vol 4 No 1 (2005): (January - June) Majalah Ilmiah Teknologi Elektro

UNJUK KERJA PENGUBAH TEGANGAN DC-DC TOPOLOGI BOOST DENGAN NILAI INDUKTANSI DAN KAPASITANSI YANG DIOPTIMASI PADA KEADAAN TRANSIEN

I Wayan Arta Wijaya (Universitas Udayana)



Article Info

Publish Date
08 Jan 2005

Abstract

Pengubah daya DC-DC topologi boost dapat menghasilkan tegangan yang lebih tinggi dari tegangan input dengan riak (ripple) yang kecil dan efisiensi yang cukup tinggi. Nilai dari sebuah induktansi dan kapasitansi dari pengubah daya DC-DC dengan menggunakan topologi boost dioptimalkan menggunakan analisa transien. Fungsi ini diatur berdasarkan pada analisa dari pengubah daya selama kondisi transien. Nilai induktansi dan kapasitansi yang telah dioptimalkan dengan perhitungan dibandingkan dalam simulasi pada pengubah daya DC-DC dan hasilnya akan dibuktikan dengan menggunakan hasil percobaan. Nilai optimal untuk kapasitor dan induktor pada frekuensi 666,7 Hz, siklus kerja (duty cycle) 66,7 %, resistansi output 36 Ώ dan tegangan input 12 volt adalah 1038 μF dan 11,9 mH

Copyrights © 2005






Journal Info

Abbrev

JTE

Publisher

Subject

Electrical & Electronics Engineering

Description

Majalah Ilmiah Teknik Elektro diterbitkan dua kali dalam satu tahun oleh Jurusan Teknik Elektro Fakultas Teknik Universitas Udayana. Jurnal ini membahas tentang karya ilmiah berupa hasil penelitian dalam bidang elektro, meliputi sistem tenaga, telekomunikasi, informatika, dan elektronika. Penulis ...