JURNAL EMBA : JURNAL RISET EKONOMI, MANAJEMEN, BISNIS DAN AKUNTANSI
Vol 1, No 3 (2013): Jurnal EMBA, HAL 476 - 601

ANALISIS PENCATATAN DAN PELAPORAN KEUANGAN PADA SATUAN KERJA PERANGKAT DAERAH (SKPD) DI DINAS PERHUBUNGAN KOTA MANADO

Rantung, Veronica (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Jul 2013

Abstract

Perwujudan  good goverment masyarakat di setiap daerah menuntut adanya transparansi dan keterbukaan dari sektor publik agar masyarakat dapat mengontrol dan memperbaiki kinerja pemerintah daerah.Paradigma tersebut pemerintah memberikan otonomi seluas-luasnya tapi harus diimbangi dengan Pengelolaan Keuangan Daerah yang tepat. APBD merupakan agenda strategis dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Tidak semua daerah berhasil memfungsikan APBD secara tepat. Tujuan penelitian adalah mengetahui apakah Dinas Perhubungan Kota Manado telah melakukan pencatatan dengan baik atau tidak (sesuai dengan Permendagri No.13 Tahun 2006 dan PP No.24 tahun 2005 tentang Pengelolaan Keuangan Daerah) serta untuk mengatahui kendala-kendala yang dihadapi dalam melakukan pencatatan dan pelaporan keuangan. Metode analisis yang digunakan adalah metode analisis data historis dengan cara mengklasifikasi dan mengumpulkan laporan keuangan Dinas Perhubungan Kota  Manado. Hasil penelitian ini menunjukkan Dinas Perhubungan Kota Manado,belum sepenuhnya melaksanakan pengelolaan keuangan sesuai dengan PP. No.24 Tahun 2005 dan Permendagri No. 13 Tahun 2006 yaitu mengenai Standar Akuntansi Pemerintahan, karena tidak disajikannya Laporan Pencatatan Keuangan dan arus kas. Kata kunci : analisis, pencatatan, pelaporan.

Copyrights © 2013






Journal Info

Abbrev

emba

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal EMBA merupakan terbitan berkala sebagai sarana untuk menyebarluaskan hasil penelitian dan ilmu pengetahuan dibidang ekonomi. Diterbitkan oleh Fakultas Ekonomi dan Bisnis Univeristas Sam Ratulangi Manado. Jurnal ini diterbitkan 4 kali setahun, sejak tahun 2012. Setiap artikel direview oleh ...