SOROT: Jurnal Ilmu-ilmu Sosial
Vol 8, No 2 (2013)

PENGARUH PARTISIPASI ANGGARAN TERHADAP KINERJA MANAJERIAL DENGAN KOMITMEN ORGANISASI DAN GAYA KEPEMIMPINAN SEBAGAI VARIABEL MODERATING (Studi Empiris Pada Rumah Sakit Di Pekanbaru)

Kamilah, Faizah (Unknown)
Taufik, Taufeni (Unknown)
Darlis, Edfan (Unknown)



Article Info

Publish Date
16 Oct 2013

Abstract

Penelitian ini bertujuan menguji pengaruh partisipasianggaran terhadap kinerja manajerial dengan komitmen organisasidan gaya kepemimpinan sebagai variabel moderating pada RumahSakit di Pekanbaru. Populasi dalam penelitian ini adalah 21 RumahSakit pada Kota Pekanbaru. Pengumpulan data dilakukan dengancara membagikan kuesioner kepada 84 responden, dan hanya 80kuesioner yang dapat digunakan dalam penelitian ini. Metode analisisdata yang digunakan dalam penelitian ini adalah regresi berganda.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa partisipasi penyusunananggaran berpengaruh signifikan terhadap kinerja manajerial.Komitmen organisasi dapat memoderasi pengaruh partisipasianggaran terhadap kinerja manajerial. Gaya kepemimpinanberorientasi tugas dapat memoderasi pengaruh partisipasipenyusunan anggaran terhadap kinerja manajerial. Gayakepemimpinan berorientasi hubungan dapat memoderasi pengaruhpartisipasi penyusunan anggaran terhadap kinerja manajerial. Hasilkoefisien determinasi untuk hipotesis pertama sebesar 69%, hipotesiskedua sebesar 65%, hipotesis ketiga sebesar 64%, dan hipotesiskeempat sebesar 65%. Sedangkan sisanya dijelaskan oleh variabelseperti seperti wewenang, kecukupan anggaran, budaya organisasi,komitmen tujuan anggaran, desentralisasi, locus of control dan lainlain.

Copyrights © 2013






Journal Info

Abbrev

JS

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

SOROT merupakan jurnal peer-review yang diterbitkan secara berkala dua kali setahun (April dan Oktober) oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Riau. SOROT merupakan terbitan berkala yang mempublikasi-kan artikel ilmiah hasil penelitian di bidang ilmu-ilmu sosial dan ...