JURNAL EMBA : JURNAL RISET EKONOMI, MANAJEMEN, BISNIS DAN AKUNTANSI
Vol 3, No 1 (2015): Jurnal EMBA, HAL 118- 230

ANALISIS BIAYA RELEVAN DALAM PENGAMBILAN KEPUTUSAN MENERIMA ATAU MENOLAK PESANAN KHUSUS PADA PT. PERIKANAN NUSANTARA CABANG BITUNG

Pesik, Ribka Rosalia (Unknown)
Tinangon, Jantje J. (Unknown)
Pinatik, Sherly (Unknown)



Article Info

Publish Date
08 Feb 2015

Abstract

Biaya merupakan hal yang sangat penting dalam proses produksi. Biaya relevan merupakan sebuah hal yang patut diperhitungkan. Biaya relevan dalam pengambilan keputusan yang berhubungan dengan pesanan khusus adalah biaya variabel, meskipun tidak semua biaya variabel selalu relevan. Tujuan penelitian yang hendak dicapai yaitu untuk mengetahui penerapan biaya relevan sebagai dasar pertimbangan pengambilan keputusan menerima atau menolak pesanan khusus pada perusahaan tersebut. Hasil analisis dari penelitian menunjukkan bahwa pesanan khusus yang diajukan oleh UD. Jaya Abadi dan PT. Riva dapat diterima, ditinjau dari analisis mengenai biaya relevan yang juga menunjukkan bahwa alternatif yang diajukan dari pengambilan keputusan menerima dan menolak pesanan khusus telah mampu memberikan keuntungan bagi perusahaan. Beberapa hal yang harus diperhatikan yaitu, pihak perusahaan sebaiknya lebih meningkatkan volume produksi dan penjualan, agar dapat mengurangi defisit dan meningkatkan laba. Manajemen perusahaan dalam melakukan kegiatan produksi, hendaknya menggunakan perhitungan biaya relevan agar dapat mengambil keputusan yang tepat, hal ini dimaksudkan untuk mengetahui seberapa besar margin laba yang dicapai oleh perusahaan.Kata kunci: biaya relevan, menerima atau menolak pesanan khusus.

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

emba

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal EMBA merupakan terbitan berkala sebagai sarana untuk menyebarluaskan hasil penelitian dan ilmu pengetahuan dibidang ekonomi. Diterbitkan oleh Fakultas Ekonomi dan Bisnis Univeristas Sam Ratulangi Manado. Jurnal ini diterbitkan 4 kali setahun, sejak tahun 2012. Setiap artikel direview oleh ...