JURNAL EMBA : JURNAL RISET EKONOMI, MANAJEMEN, BISNIS DAN AKUNTANSI
Vol 7, No 3 (2019): JE VOL 7 NO 3 (2019)

ANALISIS DAMPAK ELECTRONIC DATA PROCESSING (EDP) TERHADAP PELAKSANAAN AUDIT INTERNAL PADA PT. BPR BANK PRISMA DANA MANADO

Titarsole, Vettriany (Unknown)
Nangoy, Grace B. (Unknown)
Kalalo, Meily Y. B. (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Aug 2019

Abstract

Abstrak: Pelaksanaan audit internal dalam perusahaan menjadi hal yang sangat penting karena memiliki pengaruh yang besar terhadap perusahaan. Electronic Data Processing (EDP) auditing atau audit pengolahan data elektronik adalah istilah yang dapat diartikan sebagai suatu proses mengumpulkan dan menilai bukti untuk menentukan apakah sistem komputer mampu mengamankan harta, memelihara kebenaran data maupun mencapai tujuan organisasi perusahaan secara efektif dan menggunakan harta perusahaan secara hemat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana dampak dari EDP terhadap pelaksanaan audit internal di PT. BPR Bank Prisma Dana Manado. Jenis penelitian yang digunakan yaitu penelitian kualitatif dengan menggunakan metode analisis deskriptif. Hasil penelitian menunjukan bahwa EDP memiliki dampak terhadap pelaksanaan audit internal di PT. BPR Bank Prisma Dana Manado. Pelaksanaan audit internal dapat berjalan dengan konsisten, efektif dan efisien, namun masih memiliki kekurangan seperti data corrupt yang diakibatkan karena adanya kerusakan hardware. Perusahaan disarankan menggunakan aplikasi atau software yang memiliki pembaharuan yang berkala, agar aplikasi yang digunakan selalu membaharui fitur-fitur yang baru dan perbaikan dari bug aplikasi yang digunakan. Kata Kunci : audit internal, electronic data processing

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

emba

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal EMBA merupakan terbitan berkala sebagai sarana untuk menyebarluaskan hasil penelitian dan ilmu pengetahuan dibidang ekonomi. Diterbitkan oleh Fakultas Ekonomi dan Bisnis Univeristas Sam Ratulangi Manado. Jurnal ini diterbitkan 4 kali setahun, sejak tahun 2012. Setiap artikel direview oleh ...