FLOW
Vol 1, No 2 (2012): Jurnal Ilmu Komunikasi Flow

HUBUNGAN MELALUI FACEBOOK YANG DIALAMI MAHASISWA USU DALAM PERSPEKTIF FENOMENOLOGI

Firsty Girsang (Universitas Sumatera Utara)



Article Info

Publish Date
25 Jan 2013

Abstract

Penelitian ini berjudul Hubungan Melalui Facebook Yang dialami Mahasiswa USU dalam Perspektif Fenomenologi. Adapun tujuan penelitian ini untuk mengetahui latar belakang, pendapat, ketertarikan serta manfaat yang dialami mahasiswa USU dimana jumlah informan yang dipilih adalah sebanyak lima orang yang peneliti anggap memenuhi syarat untuk dijadikan informan dalam penelitian ini, sedangkan objek penelitian ini adalah semua hal yang melekat dan terdapat pada jalinan hubungan melalui Facebook yang dialami mahasiswa USU. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitaif melalui paradigma fenomenologi. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara mendalam, observasi dan studi literatur. Teknik analisis data menggunakan metode pendekatan fenomenologi Transdental (fenomenologi klasik). Dengan menggunakan empat tahap, yaitu: epoche, reduksi fenomenologi, variasi imajinasi dan yang terkhir sintesis makna dan esensi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ada banyak jenis hubungan yang terbentuk melalui Facebook, diantaranya : acquintance, reciprocity, receptivity, association dan technology relationship. Facebook dapat mendatangkan manfaat bagi penggunanya selama digunakan dengan baik pula. Situs yang jika dilihat sekilas hanya seperti situs biasa ini ternyata merupakan sebuah awal dari terbentuknya sebuah hubungan yang berkualitas. Keyword : Hubungan, Facebook dan Fenomenologi

Copyrights © 2012