Penelitian ini berjudul Public Relations dan Citra Perusahaan (Studi Korelasional Tentang Pengaruh Internal Public Relations Terhadap Citra PT Perkebunan Nusantara IV Persero Medan). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sejauhmana hubungan antara kegiatan internal public relations dengan citra PT Perkebunan Nusantara IV (Persero) Medan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode korelasional, yang bertujuan untuk menemukan ada tidaknya hubungan, seberapa besar hubungan tersebut dan berarti tidaknya hubungan antara kegiatan internal public relations dengan citra PT Perkebunan Nusantara IV (Persero) Medan. Sementara teknik penarikan sampel yang digunakan yaitu Purposive Sampling dan Accidental Sampling. Teknik pengumpulan data yang dilakukan dalam penelitian ini melalui dua cara, yaitu Penelitian Kepustakaan (Library Research) dan Penelitian Lapangan (Field Research). Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisa tabel tunggal, analisa tabel silang dan uji hipotesa melalui rumus Koefisien Korelasi Tata Jenjang (Rank Order) oleh Spearman, dengan menggunakan aplikasi Statistical Product and System Solution (SPSS) 16. Dari hasil penelitian ini diperoleh rs sebesar 0,153, untuk melihat kuat lemahnya korelasi (hubungan) kedua variabel dalam penelitian ini digunakan skala Guilford. Hasil 0,153 lebih kecil dari 0,005 ( < 0,005), yang artinya hal ini menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang rendah atau lemah sekali antara kegiatan Internal Public Relations dengan citra perusahaan PT Perkebunan Nusantara IV (Persero) Medan. Kemudian untukmencari besarnya kekuatan hubungan antara kedua variable digunakan rumus Kp = (rs)² x 100%, dan didapat hasil 2%. Menunjukkan bahwa terdapat hubungan antara kegiatan Internal Public Relations yang dilaksanakan oleh PT Perkebunan Nusantara IV (Persero) Medan terhadap citra perusahaan PT Perkebunan Nusantara IV (Persero) Medan hanya sebesar 2% saja dan selebihnya dipengaruhi oleh factor-faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian Keyword: Public Relations, Citra Perusahaan, PTPN IV
Copyrights © 2013