Skripsi ini berisi penelitian mengenai pengaruh iklim komunikasi organisasi terhadap kinerja karyawan. Kinerja yang diukur disini adalah kinerja karyawan di Bank Bukopin Cabang Medan. Tipe penelitian ini memfokuskan pada penelitian kuantitatif yang merajuk pada metode penelitian korelasional serta teknik pengumpulan data dengan penelitian kepustakaan dan kuesioner. Teknis analisis data yang dipakai adalah analisis tabel tunggal, analisis tabel silang, dan uji hipotesis dengan menggunakan aplikasi system solution (SPSS) 13.0 serta tata jenjang oleh Spearman. Dan diperoleh hasil, terdapat hubungan yang cukup berarti antara iklim komunikasi organisasi dan kinerja karyawan di Bank Bukopin Cabang Medan. Kata Kunci : Iklim Komunikasi Organisasi, Kinerja Karyawan
Copyrights © 2013