Jurnal Teknik Sipil USU
Vol 1, No 1 (2012): Jurnal Teknik Sipil 2012

PERENCANAAN ULANG GEDUNG VIHARA MAITREYA LIMA LANTAI MENGGUNAKAN GABUNGAN PORTAL BETON BERTULANG DAN PORTAL BAJA

Ayu Rezita (Unknown)



Article Info

Publish Date
09 Nov 2012

Abstract

Tempat ibadah pada umumnya dapat menampung banyak orang harus direncanakan dengan ketentuan-ketentuan yang ditetapkan agar tercipta kenyamanan saat beribadah. Pada tugas akhir ini, dilakukan perencanaan ulang sebuah bangunan Vihara Maitreya yang terdiri dari 5 lantai, dimana terdapat struktur yang bervariasi dalam bangunan ini, yaitu pada lantai 1 sampai lantai 3 menggunakan portal beton bertulang, dan pada lantai 4 sampai atap menggunakan portal baja. Tujuan perencanaan ulang bangunan ini adalah untuk mengkontrol bangunan tersebut dengan ketentuan yang berlaku. Dari perencanaan ulang bangunan ini diperoleh perbedaan pada tulangan yang terdapat pada struktur beton bertulang, yaitu pada tulangan longitudinal dan tulangan geser. Sambungan yang terjadi pada kolom baja dan kolom beton bertulang memiliki tegangan akibat momen yang kecil karena sambungan merupakan sambungan semirigid yang momennya telah direduksi sebesar 50%. Periode bangunan yang ditinjau secara dinamik relatif besar, karena periode berhubungan dengan massa dan kekakuan maka struktur bangunan dapat dikatakan langsing.Kata Kunci: Vihara Maitreya, portal beton bertulang, portal baja, tulangan, sambungan semirigid.

Copyrights © 2012