Jurnal Dinamis
Vol 1, No 13 (2013): Dinamis

ANALISA KERUGIAN TEGANGAN DAN PENURUNAN TEKANAN PADA RUANG ALIR TERHADAP SEL BAKAR JENIS MEMBRAN ELEKTROLIT POLIMER KAPASITAS 20W

William Ryan Wijaya (Unknown)
Himsar Ambarita (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Apr 2014

Abstract

ABSTRAKBahan bakar fosil merupakan salah satu sumber bahan bakar penggerak energi listrik,mobil, maupun peralatan - peralatan lain. Namun akibat dari penggunaan besar - besaran olehmanusia di muka bumi ini, semakin lama bahan bakar fosil yang tersedia di muka bumi ini akanhabis pada saatnya. Sebelum habisnya bahan bakar fosil yang tersedia di muka bumi ini, harusdicari bahan bakar alternatif yang tidak terbatas sumbernya.Salah satu bahan bakar alternatifadalah hidrogen murni.Fokus kajian ini sel bahan bakar jenis Polymer Electrolyte Membrane(PEM).Tujuannya adalah salah satu dasar kajian awal untuk kajian - kajian selanjutnya.Selbahan bakarmerupakan salah satu peralatan yang menggunakan hidrogen sebagai bahanbakar utama untuk menghasilkan listrik berarus DC.Hidrogen murni dihasilkan dari hidrolisisaquadest. Hidrogen yang dihasilkan dialirkan ke sel bahan bakaruntuk kemudian diproses danakan menghasilkan tegangan listrik. Hasil kajian menunjukkan 10 liter hidrogen yangmenghasilkan tegangan listrik sebesar 10V selama 30 menit. Kesimpulan dari hasil kajianmenunjukkan efisiensi kipas pada stack sel bahan bakar adalah 0,579 dan aliran hidrogen yangterjadi di dalam microchannel adalah aliran laminar penuh, selain itu sel bahan bakar belumdapat berfungsi maksimal akibat tingkat ketahanan sel bahan bakar sangat rendah.Kata kunci: sel bahan bakar, tegangan, tekanan

Copyrights © 2013