Jurnal Teknik ITS
Vol 7, No 1 (2018)

Identifikasi Persebaran Kualitas Batubara Nilai Kalori, Kandungan Abu dan Kadar Kelembapan dengan Menggunakan Metode Well Logging

Dara Felisia Ardhityasari (Departemen Teknik Geofisika Institut Teknologi Sepuluh Nopember)
Anik Hilyah (Departemen Teknik Geofisika Institut Teknologi Sepuluh Nopember)
Mohamad Singgih Purwanto (Departemen Teknik Geofisika Institut Teknologi Sepuluh Nopember)



Article Info

Publish Date
29 Mar 2018

Abstract

Telah dilakukan penelitian dengan menggunakan metode Well Logging di daerah Kabupaten Muara Enim, Provinsi Sumatera Selatan. Tujuan penelitian ini adalah menganalisa nilai log densitas terhadap nilai kalori, kandungan abu dan kadar kelembaban pada lapisan batubara. Metode Well Logging yang digunakan dalam penelitian ini yaitu Log gamma ray dan Log Densitas. Hasil analisa di daerah penelitian didapatkan nilai rata-rata nilai densitas 12937 gr/cc, Kandungan abu 3,79%, Kalori 5799 Kcal/kg dan Kadar kelembaban 32,69%. Didapatkan hubungan antara densitas yaitu untuk kandungan TM (Kadar kelembaban) dan kandungan abu (Kandungan abu) menunjukkan bahwa nilainya semakin rendah kearah dip (Utara). Berdasarkan hubungan korelasi tersebut kualitas batubara pada daerah penelitian memiliki kualitas yang baik.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

teknik

Publisher

Subject

Engineering

Description

Jurnal Teknik ITS merupakan publikasi ilmiah berkala yang diperuntukkan bagi mahasiswa ITS yang hendak mempublikasikan hasil Tugas Akhir-nya dalam bentuk studi literatur, penelitian, dan pengembangan teknologi. Jurnal ini pertama kali terbit pada September 2012, dimana setiap tahunnya diterbitkan 1 ...