Jurnal Teknik ITS
Vol 6, No 2 (2017)

L aju Timbulan dan Komposisi Sampah Rumah Tangga di Kecamatan Sukolilo Surabaya

Devy Safitri Ayu Hapsari (Departemen Teknik Lingkungan Institut Teknologi Sepuluh Nopember)
Welly Herumurti (Departemen Teknik Lingkungan Institut Teknologi Sepuluh Nopember)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2017

Abstract

Kecamatan Sukolilo memiliki jumlah penduduk lebih dari seratus ribu jiwa dengan kepadatan penduduk yang cukup tinggi. Peningkatan jumlah penduduk juga diikuti dengan peningkatan laju timbulan sampah. Tujuan penelitian ini adalah menentukan timbulan dan komposisi sampah. Pengukuran laju timbulan sampah dilakukan dengan metode load count dan metode stratified random sampling sesuai SNI 19-3964-1994 dengan sampel sebanyak 150 KK. Pengukuran komposisi sampah dilakukan dengan metode yang terdapat di SNI 19-3964-1994. Hasil penelitian berupa laju timbulan sampah rumah tangga sebesar 0,38 kg/orang.hari. Komposisi sampah didominasi oleh sampah yang dapat dikomposkan, plastik, dan kertas. Densitas sampah didapatkan sebesar 146,02 kg/m3.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

teknik

Publisher

Subject

Engineering

Description

Jurnal Teknik ITS merupakan publikasi ilmiah berkala yang diperuntukkan bagi mahasiswa ITS yang hendak mempublikasikan hasil Tugas Akhir-nya dalam bentuk studi literatur, penelitian, dan pengembangan teknologi. Jurnal ini pertama kali terbit pada September 2012, dimana setiap tahunnya diterbitkan 1 ...