Jurnal EMPATI
Jurnal Empati: Volume 5, Nomor 3, Tahun 2016 (Agustus 2016)

HUBUNGAN ANTARA DUKUNGAN SOSIAL DENGAN RESILIENSI PADA NARAPIDANA DI LEMBAGA PEMASYARAKATAN KELAS IIA WANITA SEMARANG

Raisa Raisa (Fakultas Psikologi, Universitas Diponegoro)
Annastasia Ediati (Fakultas Psikologi, Universitas Diponegoro)



Article Info

Publish Date
18 Aug 2016

Abstract

Resiliensi merupakan kemampuan individu dalam meghadapi dan mengatasi penderitaan atau kesulitan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara dukungan sosial dengan resiliensi pada narapidana di Lembaga Pemasyarakatan Wanita Klas IIA Semarang. Populasi penelitian adalah 298 narapidana dan sampel penelitian berjumlah 92 narapidana yang didapatkan dengan menggunakan teknik purposive sampling. Alat ukur yang digunakan adalah Skala Dukungan Sosial (12 aitem valid, α = 0,923), Skala Brief Resilience (4 aitem valid, α = 0,784) dan skala Connor- Davidson Resilience (23 aitem valid, α = 0,923). Hasil analisis regresi sederhana menunjukan adanya hubungan positif yang signifikan antara dukungan sosial dengan resiliensi pada narapidana (rxy = 0,427; p < 0,001 diukur dengan skala Brief Resilience, maupun skala Connor-Davidson Resilience dengan hasil rxy = 0,448; p < 0,001). Korelasi antara Skala Connor-Davidson Resilience dengan Skala Brief Resilience didapatkan hasil sebesar (rxy =0,579; P< 0,001). Tidak ditemukan perbedaan yang signifikan resiliensi pada narapidana ditinjau dari data demografis subjek. Selain itu, dukungan sosial dari keluarga berkontribusi lebih rendah (8,1%-9,7%) dibandingkan dengan dukungan sosial dari orang lain (15,5%-17,6%).

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

empati

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal EMPATI is a scientific publication media that will be published six times a year in February, April, June, August, October, and December. Jurnal EMPATI is a scientific publication that accommodates scientific articles and empirical studies in Clinical Psychology, Developmental Psychology, ...