Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara religiusitas dengan agresivitas. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif. Sampel diambil berdasarkan teknik cluster random sampling. Subjek penelitian pada penelitian ini adalah santri Pesantren Al Ma’soem Bandung berjumlah 139 santri berdasarkan tiga wali santri dari lima wali santri. Alat pengumpulan data menggunakan dua buah skala psikologi yaitu skala religiusitas (41 aitem valid, α=0,898) dan skala agresivitas (32 aitem valid, α=0,874). Hasil analisis dengan menggunakan analisis regresi sederhana menunjukkan nilai koefisien korelasi (rxy) sebesar = -0,586 pada p = 0,000 (p
Copyrights © 2014